Daftar isi
Hallo Sharers, Kali ini sharingilmu.com akan men-share artikel yang tentunya bisa bermanfaat bagi Sharers dan pembaca lainnya. Artikel ini berjudul “Apa itu WordPress dan Tips Membeli WordPress Hosting Untuk Blog”. Supaya Sharers paham tentang penjelasannya yuk langsung simak dari awal sampai akhir postingan ini.
Apa itu WordPress Hosting?
WordPress Hosting adalah jenis hosting web yang dirancang khusus untuk menjalankan platform WordPress. WordPress adalah platform manajemen konten yang sangat populer untuk membuat dan mengelola situs web, blog, dan toko online.
Karena itu banyak content writer maupun lainnya menggunakan platform satu ini. Sharers bisa menggunakan wordpress hosting untuk membangun sebuah blog. Dengan didukung banyak plugin membuat content writer memilih wordpress sebagai platform dalam mengembangkan sebuah blog.
Apa saja Fitur WordPress?
WordPress hosting biasanya menawarkan fitur-fitur khusus yang disesuaikan untuk menjalankan WordPress dengan lebih efisien dan cepat. Beberapa fitur yang mungkin ditawarkan oleh layanan WordPress meliputi pengaturan otomatis WordPress, pembaruan otomatis WordPress, keamanan yang ditingkatkan, dukungan teknis WordPress, dan performa situs yang lebih cepat.
Nah, yang menjadi alasan utama membangun sebuah blog menggunakan wordpress adalah performa situs menjadi lebih cepat. Sharers bisa membeli wordpress hosting di berbagai penyedia layanan baik luar negeri maupun dalam negeri.
Beberapa penyedia hosting web juga menawarkan paket WordPress hosting yang terpisah, yang dapat mencakup penyimpanan data yang lebih besar, lalu lintas yang lebih tinggi, dan sumber daya server yang lebih kuat untuk menjalankan situs web WordPress yang lebih besar dan lebih kompleks.
Banyak keunggulan menggunakan wordpress hosting. Admin akan memberikan beberapa keunggulannya yaitu sebagai berikut.
Apa Keunggulan Menggunakan WordPress Hosting?
Performa situs yang lebih cepat: WordPress dirancang khusus untuk menjalankan platform WordPress dengan lebih efisien dan cepat, sehingga situs web dapat diakses dengan lebih cepat.
Kemudahan pengaturan: Hosting WordPress biasanya menawarkan pengaturan otomatis untuk WordPress, sehingga pengguna dapat menginstal dan mengonfigurasi WordPress dengan mudah dan cepat.
Keamanan yang ditingkatkan: Layanan WordPress biasanya menyediakan lapisan keamanan tambahan yang dirancang khusus untuk melindungi situs web dari ancaman keamanan, seperti serangan DDoS, hacking, dan malware.
Dukungan teknis WordPress: Jika Sharers mengalami masalah teknis atau kesulitan menggunakan WordPress, penyedia layanan biasanya menyediakan dukungan teknis khusus untuk WordPress yang dapat membantu Anda memecahkan masalah tersebut.
Pembaruan otomatis: WordPress juga menawarkan fitur pembaruan otomatis untuk WordPress, sehingga Sharers tidak perlu memperbarui WordPress secara manual setiap kali ada pembaruan.
Scalability: WordPress biasanya menawarkan opsi skalabilitas yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan lebih banyak sumber daya server jika situs web mereka semakin besar dan kompleks.
Fitur tambahan: Beberapa penyedia layanan juga menawarkan fitur tambahan seperti backup otomatis, pengelolaan cache, dan integrasi dengan layanan email dan penyedia domain.
Tips Membeli WordPress Hosting di Penyedia Layanan
Pelajari terlebih dahulu fitur-fitur dari wordpress, Namun apabila Sharers belum terlalu paham tentang wordpress. Sharers bisa belajar setelah membelinya.
Pilih penyedia layanan, pemilihan didasarkan pada penyedia layanan luar atau dalam negeri. Admin sendiri memilih platform dalam negeri seperti Rumah web. Karena kemudahan dalam penggunaan bahasa. Akan tetapi, banyak para senior biasanya memilih platform luar karena fitur yang didapat lebih besar. Namun, banyak juga platform dalam negeri yang tidak kalah unggulnya.
Pilih fitur yang ditawarkan, Pemilihan fitur disesuaikan dengan kebutuhan Sharers masing-masing. Misalnya Sharers membeli wordpress untuk membangun sebuah blog. Maka fitur yang mendukung membangun sebuah blog harus ada di wordpress tersebut seperti litespeed untuk meningkatkan kecepatan dan lain-lain.
Lakukan riset budget/biaya di berbagai penyedia layanan, tentunya Sharers ingin menghemat pengeluaran tetapi tidak mengurangi performa dari blog yang akan Sharers bangun.
Lihat ulasan, melihat ulasan merupakan langkah penting dalam memilih penyedia layanan. Terkadang banyak pengguna wordpress yang sering mengalami kendala erorr. Hal ini akan mempengaruhi performa blog yang akan Sharers bangun.
Perhitungkan kedepannya, Hal ini mencakup biaya perpanjangan apakah mahal atau tetap stabil seperti biaya awal membeli wordpress tersebut. Disisi lain, apabila ada kendala teknis apakah dapat menghubungi Customer Service penyedia layanan. Sebenarnya pemilihan penyedia layanan adalah langkah awal yang sangat pentiing dalam membeli wordpress. Untuk itu jangan sampai Sharers salah memilih.
Kesimpulan
WordPress hosting adalah sebuah hosting yang dilengkapi fitur-fitur paket tertentu sesuai kegunaannya. Jadi Sharers tidak perlu memilih fitur apabila membeli hosting karena sudah tersedia paketnya langsung yaitu wordpress hosting.
Jika Sharers ingin membuat situs web atau blog menggunakan WordPress, maka WordPress hosting dapat menjadi pilihan yang baik untuk memastikan situs web Sharers berjalan dengan lancar dan aman.
Oke mungkin hanya itu sedikit tips dari Admin. Sharers juga bisa membaca artikel lain seputar blog di sini. Terimakasih Sharers yang sudah membaca artikel ini dari awal sampai akhir. Semoga Sharers atau pembaca mendapatkan pemahaman tentang apa yang dicari Sharers semua. Dan artikel ini dapat menjadikan ilmu yang bermanfaat terhadap pembaca yang lain. Jika Sharers ingin meng-share ilmu atau pengalamannya bisa komen di postingan artikel ini ya. Jika menarik akan admin publish ke postingan selanjutnya. Terima Kasih!